Qodarullah pandemi masih belum berlalu, sebagai seorang muslim kita harus berikhtiar, melakukan upaya-upaya yang bisa menyelamatkan kita dan saudara-saudara kita dari penyakit yang mematikan.
Salah satu ikhtiar yang kita jalankan adalah memberikan edukasi terkait pandemi ini dari sisi pengobatan tradisional.
InsyaAllah kita akan mengadakan kajian kesehatan – interaktif terkait pandemi dari sisi pengobatan tradisional, simak acaranya :
- Pemateri : Abu Isa Al Fathin (Praktisi pengobatan tradisional berpengalaman)
- Waktu : Senin, 16 Agusus 2021 jam 08.30 – 09.30
- Media : zoom, akan di share di grup
Ini adalah salah satu upaya dari sekian banyak upaya yang kita lakukan untuk mendukung program pemerintah dalam pencegahan pandemi ini
dan perlu kita ingat, bahwa usaha terbaik dari masing-masing kita adalah senantiasa berdoa kepada Allah Ta’ala agar segera mengangkat wabah ini.
dan hendaknya kita bertaubat dari kesalahan dan dosa kita, karena tidaklah turun bencana melainkan karena dosa-dosa kita, dan Dialah Allah yang Maha mengampuni dan Maha Kuasa.
selain itu, hendaknya kita juga waspada dari penyakit-penyakit hati, karena penyakit hati bisa lebih berbahaya dari penyakit jasmani.
Baarokallohu fiikum